banner 728x250
Daerah  

Proses Hari ke 4 Penanganan, Kondisi Pasca-Kebakaran Hebat di Gudang Ban Bekas dan Peternakan di Mande Diprediksi Padam Total Selama 1 Minggu

banner 120x600
banner 468x60
Spread the love

Cianjur, JABAR, Liputan-6plus.com
Api kembali muncul, kondisi kebakaran gudang transit ban bekas dan peternakan ayam di Kampung Citespong, RT 02/RW 03, Desa Jamali, Kecamatan Mande, Kabupaten Cianjur masih dalam tahap pendinginan, Kamis (19/12/2024). Proses penangan dipredisikan akan memakan waktu satu minggu.

Pantauan Liputan-6.com, terlihat api kembali muncul di beberapa titik area tumpukan ban, walaupun kini sudah memasuki ke empat hari proses penanganan. Hal itu membuat petugas pemadam kebakaran (Damkar) masih harus berjaga di lokasi.

banner 325x300

Kepala Seksi Penanggulangan dan Penyelamatan Damkar Cianjur, Nandi Rohaendi mengatakan akibat material karet dari ban bekas yang sulit dipadamkan, dan masih menyisakan bara panas membuat api lagi-lagi kembali muncul walaupun sudah ditahap pendinginan.

“Kemarin saat pendinginan kondisi sudah aman karena api tidak terlihat, namun tadi api terlihat muncul kembali di beberapa titik, akibat bara panas yang tertiup angin dan memicu munculnya api,” ujar Nandi kepada Liputan-6plus.com.

Maka dari itu, lanjutnya, sebanyak 56 personel petugas Damkar Cianjur beserta 4 unit kendaraan masih dikerahkan ke lokasi, untuk melakukan pemadaman terutama di area ban bekas yang masih terbakar api.

“Kali ini kami masih kerahkan petugas yang terbagi di 3 titik lokasi, dan ada beberapa titik yang masi muncul api, maka kami terus berupaya melakukan pemadaman terutama di area api yang masih meluap,” imbuhnya.

Ia menegaskan, merujuk pada pasca-kebakaran hebat di lokasi, pihaknya memerkirakan proses pemadaman akan memakan waktu selama satu minggu, untuk memastikan kondisi padam total.

“Iya, karena awalnya api sangat besar di awal kebakaran, dan sampai saat ini masih sulit dipadamkan. Maka kami perkirakan dan target akan tuntas padam selama kurang lebih satu minggu. Kami juga akan terus berupaya di lokasi selama kondisi belum dipastikan aman,” pungkasnya.

Yudi Farrell

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *